8 Jul 2012

Lahirnya Kuliah Musik Online

Jujur saja sebenarnya saya bukan orang yang terbiasa dalam dunia tulis menulis, apa lagi menulis di blog. Saat posting ini dipublikasikan, itu baru tepat 5 hari blog saya (kuliahmusikonline.blogspot.com) lahir. Namun niat saya untuk mengikuti lomba blog Sampoerna School of Education sudah cukup besar. Dalam posting saya ini, saya akan menceritakan tentang blog saya yang baru seumur jagung. Alasan dan landasan membuat blog, cita - cita buat blog saya kedepannya, sarana pembaca buat belajar, bahkan sarana seorang murid untuk mencari guru musiknya.

Alasan yang pertama kenapa saya buat blog seperti ini karena saya merasa sayang jika artikel dan tugas - tugas saya dari kampus dibiarkan membusuk di hard disk laptop. Saya berpikir kenapa tidak sekalian saja tugas - tugas saya ini saya bagikan ke orang banyak. Dan salah satunya dengan cara yang saya ambil sekarang, yaitu lewat posting - posting di blog. Lagi pula yang saya alami, bahwa belajar musik itu memang cenderung mahal. Buat beli alat musiknya saja sudah mahal, apalagi ditambah dengan pendidikan formal. Jadi yang saya bagikan di blog saya lebih banyak pendidikan - pendidikan musik yang bersifat akademis untuk membantu teman - teman musisi yang mungkin belajarnya secara otodidak. Dengan blog ini semoga teman - teman musisi bisa paling tidak tahu apa saja yang harus mereka cari dan gali lagi di dunia musik. Seperti sejarah musik, teori musik, musikologi dan organologi dalam musik.

Saya sadar kalau kemampuan dan blog saya ini pasti tidak akan pernah cukup untuk memenuhi semua materi - materi yang dibutuhkan di dunia musik akedemis. Namun sampai saat ini hal itu belum membuat saya surut untuk membagikan paling tidak sedikit ilmu yang saya dapatkan di kampus kepada orang lain. Mengingat dalam musik tidak hanya dibutuhkan teori tanpa praktek atau pun sebaliknya, praktek tanpa teori. Saya juga melakukan sedikit penambahan pada blog saya. Bukan hanya materi - materi berupa teori yang dibagikan, namun saya juga menawarkan belajar musik secara praktek. Di sini saya menambahkan halaman dengan judul "Cari Dosen", dimana untuk musisi yang ingin menambah teknik bermusiknya bisa mencari guru musik yang tepat. Memang bentuk penyaluran guru musik di luar negeri seperti ini bukan hal yang baru, namun di Indonesia sendiri belum banyak perusahaan yang melirik ke bidang itu. Saya disini bertindak sebagai penyalur dan media promosi untuk guru - guru musik agar lebih mudah dicari atau ditemukan oleh murid - murid yang tepat. Walaupun baru satu orang guru yang bekerja sama dengan saya, namun untuk ukuran 5 hari membuat blog, saya sudah cukup senang.

Semoga saja nantinya para musisi lebih mudah mencari hal - hal yang berhubungan dengan musik di blog saya, baik secara teori maupun praktek - praktek yang mereka butuhkan. Dan tentunya semoga saja blog saya bisa memajukan pendidikan musik yang ada di Indonesia. Salam Merdu..

Regards

Eka W. Astanto



Artikel Menarik Lainnya

4 komentar:

  1. Mas Eka, tolong dong dijabarin profesinya buat guru musik apa aja, saya masih awam soalnya, hehe, makasih, saya seneng bgt ada blog ini.

    BalasHapus
  2. oh itu sebenernya saya coba buat ngebangun situs media promosi sekaligus penyalur guru-guru musik. Sebenernya ini bukan hal baru di dunia musik barat, situs promosi guru musik ada di setiap negara yang perkembangan musiknya udah bagus. Cuma di Indonesia sendiri belum ada (sepengetahuan saya). Dengan menyalurkan guru secara kolektif, konsumen diberikan banyak pilihan dalam memilih guru musiknya, selain itu sang guru jg akan lebih efektif dalam mempromosikan dirinya dibanding promosi secara individu. Siapa pun bisa mempromosikan diri disini, semua instrumen dan dimanapun domisilinya, karena pilihannya kembali lagi kepada konsumen.

    BalasHapus
  3. saya suka musik, semoga blog ini menjadi media yang bermanfaat :)
    salam kenal..

    BalasHapus