5 Jul 2012

Tiga Generasi Mozart

Ayahnya, bernama Johann Georg Leopold Mozart, lahir pada tahun 1718 dan meninggal pada tahun 1787 dalam usia enam puluh delapan tahun. Ia seorang pembimbing yang sangat tekun bagi anak - anaknya. Pegawai Istana sebagai komponis dan pemain musik. Bukunya tentang tehnik bermain biola "Versuch einer grundlichen musikschule" ditarbitkan untuk pertama kalinya pada tahun 1756 bersamaan dengan kelahiran Wolfgang dan kemudian dicetak ulang berkali - kali.




Ibunya, Anna Maria Pertl, tahun kelahirannya tidak diketahui secara pasti, meninggal pada tahun 1778. Sebagai seorang Istri yang sangat terkenal dan hidup nya sangat tentram serta disegani, mereka tinggal di Salzburg. Meninggal pada waktu mendampingi Wolfgang dalam perjalanan keliling memberi pagelaran.

Dari ketujuh anak  yang hidup hanya dua bersaudara :
Maria Anna Mozart lahir pada tahun 1751 dan meninggal pada tahun 1820 dalam usia enam puluh sembilan tahun. Pada saat kecil ia pun sama seperti Wolfgang, sebagai anak ajaib yang pintar bermain Harpsichord dan sering ikut menemani adiknya Wolfgang berkeliling, kemudian bakatnya itu tidak dikembangkan. Menikah pada usia tiga puluh tiga tahun dengan seorang bangsawan kemudian di akhir hayatnya hidup dalam keadaan melarat dan buta.Ia hidup dari mengajar.

Constanze Weber, dilahirkan pada tahun 1763 dan meninggal pada tahun 1842,
dalam usia tujuh puluh sembilan tahun, Istri Wolfgang Amadeus Mozart.Dia adalah seorang penyanyi Sopran dan pemain Harpsichord, bakat musiknya biasa saja. Ketika komposisi Missa C minor (K 427) untuk pertama kalinya dipentaskan di Salzburg pada tahun 1783, ada bagian yang dinyanyikan oleh Istri sendiri, Constanze Weber, setahun setelah perkawinan mereka.

Setelah meninggalnya Mozart, Constanze masih suka bernyanyi sesekali atau dua kali dan lebih sering menjual karya - karyanya Mozart, terutama kepada Johann Andre, seorang komponis dan penerbit karya - karya Jacques Offenbach. Dari penikahan antara Constanze Weber dan Mozart selama sembilan tahun mendapat enam orang anak, tetapi hanya dua yang hidup.

Constanze Weber, menikah lagi dengan seorang diplomat Denmark, bernama Georg Nikolaus Nissen yang dikenalnya di Wina dua belas tahun sebelumnya enam tahun setelah Mozart meninggal. Suami yang kedua ini ikut mengumpulkan bahan - bahan buat Biografi Wolfgang Amadeus Mozart. Nissen meninggal pada tahun 1826, dan Istrinyalah yang mengawasi penerbitan bukunya tentang biografi Wolfgang Amadeus Mozart. Dari pernikahannya dengan Nissen selama tujuh belas tahun, tidak mendapat keturunan.

Kedua anak Mozart yang masih hidup, pada waktu itu, Karl Thomas Mozart yang dilahirkan pada tahun 1784 - 1858, dalam usia tujuh puluh empat tahun. masa kanak - kanaknya menunjukkan adanya bakat untuk menjadi Pianis. Akhirnya memilih jalan sebagai pejabat Pemerintah Austria dan ditugaskan di Milan, sampai akhir hayatnya Karl Thomas Mozart tidak pernah kawin.

Franz Xaver Wolfgang Mozart, dilahirkan pada tahun 1791 - 1844 dalam usia lima puluh tiga tahun, kebalikan dari sang Ayah tiga puluh lima tahun, dilahirkan lima bulan sebelum Ayahnya meninggal. Panggilannnya kemudian seperti Ayahnya Wolfgang Amadeus, menjadi Pianis, Pemimpin Orkes, Komponis, Guru.

Artikel Menarik Lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar